Perpustakaan menjadi ruang interaksi bersama dan ruang tamu bagi civitas akademik. Kegiatan perpustakaan dilakukan untuk menghidupkan marwah perpustakaan sebagai jantungnya perguruan tinggi. Demikian pula, literasi informasi pada user Perpustakaan FEB UNDIP sangat penting untuk meningkatkan keterampilan pemustaka dalam memanfaatkan dan mengoptimalkan sumber informasi elektronik di perpustakaan secara mandiri.

Tidak bisa dipungkiri dan dihindari bahwa mahasiswa di era digital, sangat lekat dengan android. Oleh karena itu, perpustakaan harus mampu mengakomodir kebutuhan mereka dalam akses sumber informasi berbasis digital. Salah satu tujuannya untuk membekali pemustaka dengan teknik yang memadai sehingga bisa menemukan informasi yang valid dan akurat.

Untuk itu dalam rangka menyambut tahun ajaran baru 2022/2023, Perpustakaan Terpadu FEB Undip, mengadakan User Education: Literasi Informasi Perpustakaan , pada hari Rabu, 10 Agustus 2022 secara daring menggunakan platform Ms Teams. Acara berjalan lancar dan diikuti oleh 79 mahasiswa dari S2 (Magister Akuntansi, Magister Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan, Magister Manajemen) dan S3 (Doktor Ilmu Ekonomi).

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Acara dibuka pada pukul 09.00 WIB, dengan MC Ibu Eriana Ringgowati, dilanjutkan sambutan. Untuk sambutan dan yang membuka acara, disampaikan oleh Kepala Perpustakaan FEB UNDIP, Ibu Dr. Endang Fatmawati, M.Si., M.A., mewakili Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FEB UNDIP (Bapak Firmansyah, S.E., M.Si., PhD). Dalam sambutannya, Ibu Endang mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan literasi informasi perpustakaan untuk membangun scholarly communication dalam ekosistem atmosfer civitas akademik. Jadi, ke depan diharapkan acara dalam berbagai batch bisa dilakukan dengan berkelanjutan melalui user education yang lebih spesifik, seperti halnya pemanfaatan tools dalam menunjang publikasi ilmiah, bibliographic instruction, advanced bibliographic, coaching, clinic Mendeley di perpustakaan, pendampingan dalam submit artikel ilmiah, dan lain sebagainya.

Setelah acara dibuka oleh Kepala Perpustakaan, dilanjutkan acara “Literasi Informasi Perpustakaan FEB UNDIP”, yang dipandu oleh moderator Ibu Dra. Handri Herawati. Untuk sesi 1, dengan narasumber Nila Nurjanah, S.Sos. menyampaikan mengenai Tips dan Trik Akses E-Resources (Perpusnas RI dan UNDIP). Sesi 2 dilanjutkan paparan narasumber yaitu Yuwono, S.E. mengenai Cara Cerdas Unggah Mandiri di Digital Library FEB UNDIP. Antusiasme mahasiswa S2 dan S3 FEB UNDIP sangat tinggi. Hal ini nampak dari peserta yang tetap berada di Ms Teams dan mengikuti acara sampai dengan akhir. Diskusi dan tanya jawab, juga berlangsung dengan lancar. Ada 8 (delapan) mahasiswa S2 dan S3 yang mengajukan pertanyaan dan dibagi dalam 3 termin.

TIME LINE ACARA:

9.15-10.00      Pembukaan dan sambutan

10.00 – 10.10  Pengantar Moderator

10.10 – 11.20  Pemaparan Materi

11.20 – 11.50 Pertanyaan dan disksi

11.50 -12.00   Pengumuman Dorprize dan Penutup